Nganjuk – Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kabupaten Nganjuk memberikan bantuan sosial (bansos) berupa bahan pangan kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) akibat terpapar COVID-19.
Bantuan tersebut diserahkan bagi delapan orang dari tiga kepala keluarga (KK) warga RT 01 RW 03 Desa Ngliman, Sawahan yang tengah menjalani isoman.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Koordinator Taruna Tanggap Bencana (Tagana) Kabupaten Nganjuk, Sugeng Winarto. Ia mengatakan, warga menerima bantuan berupa logistik sembako. Seperti beras 5 kilogram, 2 liter minyak goreng, susu 1 kaleng, gula 1 kilogram, mi instan 5 bungkus dan kecap 2 botol. “Untuk mengurangi beban warga yang isoman,” terangnya saat dihubungi wartawan, Selasa (13/07/2021).
Sugeng menambahkan, alur permohonan bantuan logisitik dilakukan melalui desa. Pertama, setiap desa dapat mengajukan bantuan bagi warga di wilayahnya yang melalukan isoman.
Untuk warga yang terpapar COVID-19 dan melakukan isoman di rumah, maka wajib melapor kepada Rukun Tetangga (RT) masing-masing dan akan di laporkan ke satgas COVID-19 desa.
“Bila ada warganya yang menjalani isoman, desa dapat mengajukan permohonan ke Dinsos PPPA. Sehingga logistik akan diberikan kepada desa untuk di distribusikan kepada warga,” lanjutnya sambil berharap masyarakat yang menjalani isoman mendapat bantuan dapat terbantu.
Sebagai informasi, turut hadir dalam pendistribusian bantuan perwakilan Dinsos PPPA Kabupaten Nganjuk. Kemudian tim Tagana Kabupaten Nganjuk. Serta perangkat desa setempat. Bansos tersebut diberikan khususnya sejak diberlakukannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. (Isk)