Pembobol Konter HP Terungkap Berkat Rekaman CCTV

by -

Situbondo, Motim-Terekam CCTV saat melakukan aksinya membobol dua konter ponsel di Desa/Kecamatan Besuki, Kabupaten Situbondo, seorang pemuda bernama Saturi asal Desa/Kecamatan Besuki, Situbondo ditangkap, Selasa (23/11/2021).

Pemuda berusia  27  tahunan itu, ditangkap saat bersembunyi  di rumah salah seorang  temannya di perumahan banjir di Dusun Kota Timur, Desa/Kecamatan Besuki,  Kabupaten Situbondo.

banner 728x90

Selain itu, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti, yakni delapan ponsel, puluhan kartu perdana, uang tunai Rp.1,35 juta, dan satu buah palu yang digunakan untuk melalukan aksi pencurian.

Untuk pengembangan kasusnya, pemuda pengangguran  dan sejumlah barang bukti yang dicuri pada dua counter ponsel itu, langsung digelandang dan jebloskan ke sel Mapolres Situbondo

Kasi Humas Polres Situbondo Iptu Achmad Sutrisno mengatakan, terungkapnya  Saturi membobol dua counter di Besuki pada 21 Nopember 2021 lalu itu, berdasarkan laporan dua korban, yakni Hasan Basri dan Ahmad Ghufron.

“Selain itu, juga berdasarkan penelitian rekaman kamera pemantau. Sebab, saat melakukan aksinya, pelaku terekam kamera pemantau dilokasi kejadian,” ujar Iptu Achmad Sutrisno, Selasa (23/11/2021).

Menurut dia, untuk pengembangan kasusnya, pelaku masih diperiksa oleh penyidik Satreskrim Polres Situbondo. “Bahkan, berdasarkan pengakuan pelaku kepada penyidik, dia terlibat pada enam TKP pencurian ponsel, dua dilakukan pada dua counter ponsel, empat TKP mencuri di rumahan,” pungkasnya. (*)

banner 728x90

No More Posts Available.

No more pages to load.