Vaksinasi Di Jember Capai 70 Persen Dosis 1 dan 60 Persen Dosis 2

by -

Jember, Motim-Pemerintah Kabupaten Jember terus melakukan percepatan vaksinasi untuk meningkatkan status ke PPKM Level 2.

Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan, saat ini Pemkab Jember memiliki stok vaksin yang cukup sehingga bisa dimaksimalkan untuk masyarakat yang belum melakukan vaksinasi.

banner 728x90

“Ya kemarin-kemarin memang vaksinnya habis, jadi perlu ditambah dan sekarang juga sudah datang vaksin kita,” ungkap Hendy, saat dikonfirmasi di Pendopo Wahyawibawagraha, Senin (22/11/2021).

Sebab untuk mencapai turun level PPKM Level 2 Kabupaten Jember harus menyelesaikan proses vaksinasi sebesar 70 persen dosis 1 dan 60 persen dosis 2.

“Sekarang naik lagi jadi 70 persen dosis 1 dan 60 persen dosis 2 untuk turun Level, kita saat ini baru mencapai 50 persen lebih,” imbuhnya.

Maka pihaknya meminta kepada Dinas Kesehatan untuk segera berkolaborasi dengan sejumlah pihak, agar bisa meningkatkan percepatan vaksinasi.

“Bisa segera melakukan percepatan dan jemput bola agar vaksinasi segera bisa merata,” tuturnya.

Ia menambahkan, saat ini sudah mendapatkan bantuan dari TNI dan Polri untuk mempercepat vaksinasi.

“Kemarin TNI Polri mendapat 20 ribu vaksin dan ini banyak, mari yang belum vaksin segera vaksin,” tutupnya. (sp)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.