Malang, Motim-Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) IPA Omega Universitas Negeri Malang (UM) akan menggelar kompetisi online tingkat SMP/MTS/Sederajat di tengah Pandemi Covid-19. Ada dua kompetesi yang akan dilaksanakan. Yakni Kompetisi IPA se-Jawa Bali dan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Nasional.
Ketua Panitia, Luqmanul Hakim menyampaikan, pihaknya sudah membuka pendaftaran secara online sejak 13 Juni 2020. Untuk Kompetisi IPA akan pendaftaran akan ditutup pada 10 September 2020. Sementara LKTI, pendaftarannya akan ditutup pada 30 Agustus 2020. Informasi lengkapnya bisa mengunjungi laman osd-hmpipaum.com.
Untuk pelaksanaan Kompetisi IPA, babak penyisihan dilaksanakan 27 September 2020. Kemudian goes to gemifinal pada 3 Oktober 2020. Untuk semifinal dan finalnya dilaksanakan 10 Oktober 2020. “Semuanya dilaksanakan secara online,” kata Luqmanul Hakim.
Lanjutnya, dalam pelaksanaan LKTI Nasional, ada 3 subtema yang sudah ditentukan. Pertama, Inovasi Teknologi Ramah Lingkungan dari Generasi Milenial dalam Meningkatkan Pendidikan Era Digitial. Kedua, Pemanfaatan Limbah untuk Mendukung Ekonomi Sirkular dan Lingkungan Berkelanjutan. Ketiga, Impelementasi Teknologi Sains dalam Menghadapi Kesehatan Global.
Tahapan pelaksanaan LKTI Nasional, peserta ketika waktu pendafataram sekalgus mengumpulkan abstrak secara online. Kemudian pada 7 September 2020 diumumkan yang lolos abstrak. Pada 11-26 September 2020, pengumpulan fullpapaper. Pengumuman finalis akan dilakukan pada 12 Oktober 2020. Dan grandfinal, pada 25 Oktober 2020.
“Peserta bisa mendapatkan fasilitas berupa e-sertifikat, sertifikat 10 besar, piagam penghargaan pemenang, trophy penghargaan, dan uang pembinaan jutaan rupiah,” ujar Luqmanul Hakim.
Ia menyampaikan, kompetisi ini diadakan, diantaranya untuk membantu mewujudkan tujuan pembelajaran IPA yang ada dalam Kurikulum 2013. “Secara umum juga dapat membuat dan melatih jiwa kompetisi secara sehat antar peserta didik. Serta dapat memberikan peluang untuk menjalin persahabatan dan berbagi pengalaman antar peserta didik,” ungkapnya.
“Sedangkan secara khusus, antara lain dapat menumbuhkan dan meningkatkan minat belajar peserta didik terhadap mata pelajaran IPA, menkonstruk berpikir tingkat tinggi, kritis, logis, kreatif, inovatif serta bersikap secara ilmiah peserta didik, meningkatkan eksistensi program studi Pendidikan IPA serta Universitas Negeri Malang di dalam masyarakat luas,” tambahnya.
Pihaknya berharap, melalui kompetis ini, mampu menciptakan hubungan yang bagus antara UM dengan masyarakat. “Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan tercipta hubungan yang sinergis antara civitas akademik perguruan tinggi dengan masyarakat umum dalam berbagi ilmu dan pengetahuan,” pungkasnya. (fit)