Faida-Vian Siap Head to Head

by -

Jember, Motim – Pasangan Bacabup- Bacawabup Jember, Faida – Dwi Arya Nugraha Oktavianto (Vian), mulai melatih para relawan untuk menjadi juru kampanye (jurkam) di Pilkada Jember. Bahkan pasangan yang telah memenuhi persyaratan untuk maju lewat jalur independen ini, sangat siap jika nantinya harus head to head dengan pasangan calon yang lain.

“Apakah nantinya head to head atau tidak, kami sudah siap. Karena ini konsekuensi kami ikut dalam pilkada. Seperti yang dilakukan hari ini, kami terus melakukan konsolidasi dan mapping,” kata juru bicara Faida-Vian, Rully Efendi saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (26/8).

banner 728x90

Rully menjelaskan, setiap relawan yang ada di berbagai dusun dan desa, juga sudah disiapkan untuk nantinya dapat menjadi jurkam.

“Langkah itu kami pikir efektif untuk dapat menyampaikan suara dari Bu Faida dan Mas Vian. Secara normatif, mau head to head atau tidak, calon yang kami usung punya nilai positif,” ungkapnya.

Kerja politik yang dilakukan oleh tim pemenangan, diyakini oleh pria yang juga mantan jurnalis ini, dapat semakin mengangkat elektabilitas Faida – Vian.

“Faida-VianĀ  memiliki nilai positif yang lebih di mata masyarakat. Sehingga dengan beberapa skemapun hasil survei Faida- Vian masih bagus,” ujarnya.

Tapi untuk persentasenya Rully enggan mengungkap karena yang berwenang menyatakan hal tersebut hanya tim survei internal.

Lebih jauh Rully juga menyampaikan, pihaknya tidak kemudian menutup komunikasi dengan partai politik.

“Seperti yang saya dan tim lakukan tanpa Bu Faida, saat dapat kesempatan ke Jakarta. Berbagai partai politik menyampaikan (berkomunikasi) dengan kami, ini artinya, bahwa kami menepis tudingan miring jika Bu Faida enggan berkomunikasi, antipartai, atau ditolak partai politik. Hubungan baik kami masih terus terjalin,” ulasnya.

Tapi pihaknya memahami, adanya pro dan kontra di faksi-faksi dari partai politik.

“Kami menghargai dan yang pro ke kami masih berkomunikasi. Kami menjunjung tinggi bahwa partai politik adalah mitra di pemerintahan,” tandasnya.(ym)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.