Lumajang, Motim-Polres Lumajang terus membantu warga terdampak banjir akibat luapan air sungai di Dusun Biting, Desa Kutorenon dan Desa Selokbesuki, Kecamatan Sukodono.
Selain membuka dapur umum yang kemudian masakannya diberikan kepada warga terdampak banjir, Polres Lumajang juga melakukan penyemprotan terhadap jalan yang banyak lumpur banjir dengan menggunakan 1 unit mobil Water Canon.
Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno kepada media menyampaikan bahwa, personel dari Sat Sabhara diterjunkan ke Dusun Biting untuk membantu warga membersihkan lumpur yang terbawa ke pemukiman warga saat banjir dengan ketebalan lumpur antara 4-5 centi meter.
“Hari ini kita bantu warga membersihkan lumpur yang ada di jalan dan rumah warga. Selain mengganggu pengguna jalan, juga dikhawatirkan ada warga yang terpleset dan jatuh ketika melintas,” ujar Kapolres Lumajang, Senin (1/3/21).
Selain menerjunkan Mobil Water Canon milik Sat Sabhara itu, pihaknya juga mengerahkan anggota untuk membersihkan lumpur menggunakan cangkul, sekrop dan alat seadanya supaya bisa meringankan beban yang ditanggung warga terdampak.
Bukan hanya jalan yang menuju perumahan Biting saja yang menjadi sasaran dalam giat kali ini, jalan Soekarno Hatta pun ikut menjadi perhatian pihaknya.
“Jalan raya juga kita bersihkan, besok akan kita bantu warga Desa Selokbesuki, gantian. Termasuk sekitaran SPBU Wonorejo kita bantu penyemprotan biar lumpurnya bersih dan tidak mengganggu warga yang hendak mengisi bahan bakar,” jelasnya.
Sementara, Paur Subbag Humas, Ipda Andreas Shinta PW kepada Memo Timur menyampaikan, untuk bantuan makanan akan disuplay melalui dapur umum yang digelar Polres Lumajang, dengan menempati rumah dinas Kapolres Lumajang yang ada di jalan Veteran 77 sejak hari Minggu (28/2/21), kemarin.
Dapur umum tersebut akan dibuka selama 3 hari. Setiap harinya pihaknya akan mendistribusikan makanan sebanyak 350 bungkus kepada warga terdampak bencana banjir di Dusun Biting, Desa Kutorenon dan Desa Selokbesuki.
“Dapur umum ini akan dibuka sampai hari Selasa (2/3/21), bantuan makanan tersebut kita antarkan pagi dan sore,” jelas Paur Subbag Humas ketika ditemui Memo Timur di ruang kerjanya.(cw7)