Beberapa Hari Tak Diangkut, Sampah di Pasar Randuagung Menumpuk

by -
Kondisi tempat sampah di pasar Randuagung.(*)

Lumajang, Motim-Warga keluhkan tumpukan sampah di tempat sampah pasar Randuagung. Penumpukan sampah tersebut diduga karena sudah beberapa hari tidak diangkut oleh petugas kebersihan.

Seperti yang diposting oleh akun facebook dengan nama Mahmut Juhri di salah satu grup Lumajang. Postingan tersebut diunggah 2 hari yang lalu disertai dengan foto kondisi tempat sampah di sana.

banner 728x90

Dari foto yang diposting itu, nampak sampah berserakan dan menggunung. “Mohon kepada dinas terkait untuk ditindak lanjuti karena sangat mengganggu aktifitas masyarakat di pasar,” tulis akun Mahmut.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lumajang, Yuli Harismawati ketika dikonfirmasi Memo Timur terkait ini, menyampaikan jika keluhan warga tersebut sudah ditangani.

“Nanti akan kita koordinasikan lagi dengan pihak pasar untuk penanganan selanjutnya,” ucapnya, Selasa (2/2/21).

Ia menegaskan, pihak DLH memang berkewajiban untuk mengangkut sampah dari TPS (Tempat Pembuangan Sementara) ke TPA (Tempat Pembuangan Akhir). Yuli melanjutkan, namun untuk tempat sampah di pasar Randuagung merupakan kewenangan dari pihak pasar.

Lanjutnya, karena lokasi tempat sampahnya yang berada di gang, sehingga menyulitkan petugas untuk mengambil sampah. Apalagi di tempat sampah tersebut tidak ada kontainer sampah.

“Kita kesulitan untuk menempatkan kontainer di sana, truk sampah tidak bisa bermanuver karna jalannya sempit,” jelas Yuli.

Dengan kondisi seperti itu, akhirnya petugas mengangkut sampah secara manual dan dimasukkan ke truk sampah. Menurutnya, adanya pedagang yang membuka lapak di depan gang menuju tempat sampah juga menyulitkan pihaknya.

“Pedagang yang berjualan di dekat gang itu sebenarnya juga mengganggu,” keluhnya.

Ia menambahkan, alasan lainnya sampah itu tidak diangkut, karena armada masih berfokus menangani sampah yang ada di Pasar Klakah.

“Saya berharap supaya pihak pasar bisa menyediakan tempat sampah yang mudah dijangkau dengan truk kontainer,” pungkasnya.(cw7)

banner 728x90

No More Posts Available.

No more pages to load.