Bupati Jember: Ini Menjadi Kebanggaan Kita Bersama

by -

Jember,Motim
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberikan Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Paritrana Award Tahun 2022 Provinsi Jatim Kategori Kabupaten/Kota kepada Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST., IPU., di Hotel Shangrila, Surabaya, pada Selasa (27/12/2022) pagi.
Dalam hal ini, Kabupaten Jember dinobatkan menjadi kabupaten terbaik dalam memberikan jaminan sosial ketenagakerjaan kepada masyarakatnya. Jember berhasil unggul dari dua kabupaten/kota lain yang masuk nominasi. Yakni, Kota Malang dan Kabupaten Ponorogo. Atas penghargaan tersebut, Kabupaten Jember mendapatkan hadiah sebuah motor Yamaha Fazio.
Sementara itu, hadir mendampingi bupati, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Jember Dolik Yulianto, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Jember Bobby A Sandy, dan Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Kadisnaker) Jember Bambang Rudyanto.
“Alhamdulillah, hari ini Kabupaten Jember mendapatkan penghargaan Paritrana Award tingkat Jawa Timur, juara satu. Tentu ini menjadi kebanggaan kita bersama,” paparnya. Ke depan, Pemkab Jember akan selalu konsisten mengajak seluruh stakeholder yang ada untuk mendaftarkan seluruh pegawainya.
Berdasar arahan Presiden Joko Widodo, bupati menerangkan bahwa keikutsertaan BPJS ketenagakerjaan juga dapat digunakan sebagai alat untuk memajukan perekonomian.
“Per bulan, kita hanya membayar sekitar Rp 18 ribu, setahun hanya sebesar Rp 210 ribu. Sedangkan proteksi yang didapatkan sangat luar biasa,” ulasnya.
Tak tertutup kemungkinan, siapapun bakal dipanggil oleh Allah SWT. “Saat itu tiba, kita tidak meninggalkan beban kepada keluarga yang ditinggalkan. Ada santunan sebesar Rp 42 juta yang dapat dimanfaatkan pihak keluarga,” paparnya.
Lebih lanjut, Bupati Hendy menjelaskan bahwa award yang pihaknya dapat bukan soal siapa yang menjadi juara. “Tapi bagaimana para pemimpin perusahaan Bupati Jember: Ini Menjadi Kebanggaan Kita Bersamamengikutsertakan karyawannya, itu yang penting,”
ucapnya. Kalau bisa, lanjutnya, sebanyak-banyaknya,
bisa ikut BPJS Ketenagakerjaan. (sp)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.