Bondowoso, Motim-Bupati Bondowoso Salwa Arifin, meninjau langsung tentang inovasi pelayanan Sekarputih Pintar, di Kelurahan Sekarputih Kecamatan Tegalampel, Rabu sore (12/8/2020).
Bupati Salwa, mengatakan, program inovasi pelayanan sekarputih pintar ini mendapat respon baik dan antusiasme masyarakat sangat tinggi, sehingga memudahkan pelayan yang ada di kelurahan.
“Saya datang kesini, untuk melihat langsung pelayanan Sekarputih Pintar itu, yakni pelayanan efektif tanpa antri,” jelasnya.
Dari Sekarputih pintar ini, Bupati Salwa mengharapkan semua kelurahan dan tempat pelayanan bisa mereplikasi pelayanan yang ada di Kelurahan Sekarputih.
“Saya menghimbau pada Kelurahan lain agar bisa seperti di Sekarputih ini,” harapnya.
Perbedaan Kelurahan Sekarputih Pintar, menurut Bupati Salwa, ialah kemudahan dalam pelayan yang bisa diakses dari rumah masing-masing warga.
“Bedanya, pelayanan ini di akses dari rumah dan diantarkan langsung oleh petugas dari Kelurahan. Dan tanpa dipungut biaya,” jelasnya.
Sementara itu, Lurah Sekarputih, Supilih menerangkan, tujuan dari inovasi Sekarputih Pintar karena dari banyaknya warga yang ingin dilayani melalui telfon atau whatshapp. Berawal dari sebuah problem tersebut, akhirnya melalui inovasi Sekarputih Pintar ini masyarakat bisa dilayani melalui handphone.
“Cukup mengakses, http://bit.ly/gosekarputih, warga bisa mengakses pelayan dari rumahnya,” tuturnya.
Perangkat pendukung Sekarputih Pintar , kata Supilih, dibentuknya RT Pintar untuk memudahkan warga yang tidak mengakses link tersebut atau warga yang tidak mempunyai handphone untuk mengaksesnya.
“Masyarakat sangat terbantu, terutama saat pandemi ini. Tidak usah ke kantor Kelurahan, tetap bisa dilayani dan diantarkan,” tutupnya.
Untuk Informasi, Sekarputih Pintar ini telah mengikuti lomba inovasi Jawa timur. Dalam Top 45 besar dari lomba inovasi tersebut, Sekarputih Pintar masuk dalam peringkat 22. (nur)