Gerakan Tim Kuro ‘One Day One Door’ Mendapat Dukungan Masyarakat Luas

by -
Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa, SH, S.IK, M.IK (cho)

Lumajang, Motim-Tim kuro besutan Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa, SH., S.IK,. M.IK terus begerak melaksanakan program ‘One Day One Door’ sebuah gerakan yang mewajibkan setiap anggota untuk bersilaturahmi ke masyarakat setiap hari minimal satu rumah.

Kasubbag Humas Polres Lumajang Ipda Catur Budhi Baskara menururkan hadirnya Tim Kuro dengan  programnya ‘One Day One Door’ mendapat dukungan penuh oleh para Kapolsek jajaran serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.

banner 728x90

“Program ‘One Day One Door’ Tim Kuro kuat silaturahmi, kuat roso kuat rogo, sangat mengena. Dan program ini sedang berjalan,” katanya.

Ditanya bagaimana respon masyarakat Catur menyampaikan respon masyarakat terhadap program ‘One Day One Door’ sangat bagus, sebab program inj bisa dirasakan secara langsung oleh masyarakat. Karena antara masyarakat dengan anggota kepolisian bisa dekat akrab apalagi bisa berkomunikasi nerkonsultadi secara langsung.

“Masyarakat bisa merasakan, karena dengan program Kapolres Deddy  Foury Millewa ini setiap hari petugas berada ditengah masyarakat. Tidak ada lagi jarak antara petugas dengan masyarakat,” terangnya.

Lanjut Kasubbag Humas kedekatan pihak kepolisian dengan para Tokoh Agama Tokoh Masyarakat juga bisa menekan tingkat kriminalitas seperti pencurian sepeda motor, pencurian ternak sapi dan kriminalitas lainnya.

“Jika para tokoh Agama tokoh Masyarakat sudah bersatu dengan polisi, para pelaku kejahatan akan mikir 2 kali untuk beraksi. Bisa jadi berhenti dan insyaf,” ujarnya.

Dukungan para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat menjadikan semangat bagi Tim Kuro untuk lebih baik dan lebih berhasil dari Tim Cobra maupun Tim Panther.

“Melalui program ‘One Day One Door’ kami sangat yakin dan optimis Tim Kuro besutan Bapak Kapolrez Deddy akan lebih baik dan lebih berhasil sehingga Lumajang tetap aman dan kondusif,” tegas Catur mendampingi Kapolres Lumajang.(cho)

banner 728x90

No More Posts Available.

No more pages to load.