Jelang Natal dan Tahun Baru, Polres Lumajang Dirikan Sejumlah Pos Pengamanan

by -
Kapolres didampingi Wakapolres dan Kabag Ops memantau pos pengamanan natal dan tahun baru. (cho)

Lumajang, Motim-Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Polres Lumajang mendirikan pos pengamanan di sejumlah titik. Selain petugas dari kepolisian, ada petugas dari jajaran lainnya yang siap siaga di pos tersebut.

Kabag Ops Polres Lumajang AKP amar Hadi. S.IP menyampaikan, pos keamanan itu diantaranya didirikan di Desa Sukosari Kecamatan Jatiroto, Pasar Wates Kecamatan Ranuyoso, dan dekat Terminal Minak Koncar Wonorejo.

banner 728x90

Untuk memastikan kesiapan petugas, sarana, dan prasarana di pos pengamanan, Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa, SH, S.IK, M.IK, Wakapolres Kompol Hendry Soelistyawan SE, dan Kabag Ops AKP amar Hadi. S.IP melakukan pengeceka ke sana, Senin (21/12/2020).

“Jadi di pos keamanan ada anggota polisi, TNI, Satpol PP, Dishub, Dinkes, BPBD, pramuka, dan lainnya yang siap siaga,” ucapnya.

Ia menjelaskan pos keamanan berada di Desa Sukosari, selain untuk pengamanan jalur juga untuk mengantisipasi adanya tindak kriminalitas. “Seperti adanya begal, pencurian, dan sebagainya,” ujarnya.

Sementara pos di Pasar Wates, tujuan utama untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas di sana. “Karena rawan macet saat pasar tumpah, jadi butuh pengaturan lalu lintas. Juga ketika tahun baru diprediksi ada peningkatan arus,” tegasnya.

Sedangkan pos di Terminal Minak Koncar, fungsi utamanya untuk mengatur lalu lintas dan antisipasi kejadian yang tidak diinginkan. “Itu kan jalur masuk Lumajang, ada terminal, ada kantor pemerintahan, kita tempatkan pos di sana,” terangnya.

Sementara di wilayah selatan, kata AKP amar Hadi memang tidak ditempatkan pos, karena saat ini masih ada pos kedaruratan di Lapangan Kamar Kajang. “Kalau pengamanan jalur dibackup Polsek yang ada,” tegasnya.

Selain ada pos-pos tersebut, pihaknya juga akan rutin melakukan patroli gabungan. Utamanya di jalur yang ramai dan rawan terjadi kecelakaan. “Walau tak ada kemacetan kita akan lakukan patroli,” pungkasnya. (fit/cho)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.