Jember, Motim
Menjelang Pemilu 2024, mulai banyak muncul sejumlah tokoh yang akan meramaikan pemilihan presiden Republik Indonesia.
Salah satu nama yang kian mencuat yakni Muhaimin Iskandar, yang digadang-gadang akan naik menjadi Calon Presiden dalam Pemilu 2024 mendatang.
Di Jember sendiri ada Komunitas Vespa Jember yang secara terbuka mendeklarasikan diri mendukung Muhaimin Iskandar sebagai calon Presiden 2024.
Koordinator Komunitas Vespa Jember Lukman Wijaya mengatakan, Komunitas Vespa Jember secara terbuka mendukung Muhaimin Iskandar sebagai Calon Presiden di Pemilu 2024 mendatang.
“Ya kami mendukung sepenuhnya kepada Muhaimin Iskandar untuk menjadi calon Presiden di Pemilu 2024 mendatang,” ujar Lukman saat dikonfirmasi usai deklarasi, Minggu (6/2/2022).
Ia menjelaskan, dukungan ini diberikan karena Muhaimin Iskandar juga sama-sama menggunakan Vespa, ditambah lagi beberapa waktu lalu perwakilan Komunitas Vespa Nasional juga diterima untuk menyampaikan aspirasi.
“Beberapa waktu lalu komunitas vespa nasional ini diterima oleh Cak Imin untuk hearing dan menyampaikan aspirasinya,” tuturnya.
Selain itu, Muhaimin Iskandar yang juga ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), memberikan apresiasi perkembangan komunitas Vespa di daerah dan memberikan support penuh.
“Kami mendapatkan support penuh tentang kegiatan yang dilakukan,” imbuhnya.
Sampai saat ini Lukman menegaskan, dalam Komunitas Vespa Jember ada sekitar 100 anggota yang juga bersepakat mendukung Muhaimin Iskandar sebagai calon Presiden 2024 mendatang.
“Kalau yang hadir sekarang sekitar 50 dan kalau anggota kami ada sekitar 100 orang,” tegasnya.
Ke depan ia berharap, dengan adanya dukungan ini Muhaimin Iskandar bisa terus memperhatikan aspirasi dari para komunitas yang ada di daerah khususnya. (sp)