Pertama Kali, Upacara HUT Jember ke 94 Digelar di Bandara Notohadinegoro

by -

Jember,Motim

Upacara peringatan Hari Jadi ke 94 Kabupaten Jember kali ini dilaksanakan di Bandara Notohadinegoro, Senin 01 Januari 2023.

banner 728x90

Bupati Jember Hendy Siswanto menjadi inspektur upacara yang diikuti oleh para ASN di lingkungan Pemkab Jember, dan para pejabat instansi pemerintah terkait.

Bukan tanpa sebab, upacara peringatan Hari Jadi Kabupaten Jember diselenggarakan di tempat yang berbeda dari umumnya dilaksanakan di Alun-alun Jember pada tahun-tahun sebelumnya.

Bupati Jember Hendy Siswanto menyampaikan, alasan dipilihnya Bandara Notohadinegoro sebagai tempat upacara karena tahun ini adalah kebangkitan transportasi dirgantara bagi Pemkab Jember.

“Tahun 2023 ini menjadi awal kebangkitan transportasi udara di Kabupaten Jember, dan hari ini adalah hari pertama beroperasinya kembali transportasi udara dengan pesawat Brand New Cessna Grand Caravan Ex USA, pesawatnya sangat baru, baru keluar dari dealernya,” ungkap Bupati Hendy Siswanto.

Bupati Jember Hendy Siswanto optimis dengan dioperasikannya pesawat perintis ini akan menarik perhatian maskapai penerbangan lainnya untuk juga beroperasi di Kabupaten Jember.

“Dengan beroperasinya moda transportasi udara ini akan membuat perekonomian Jember meningkat,” pungkasnya. (sp)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.