Pohon Beringin Berumur 141 Tahun di Alun-Alun Lumajang Tumbang

by -

Lumajang, Motim – Pohon beringin di tengah Alun-alun Lumajang tumbang, Minggu (17/1/2021) sore. Kabar ini pun mengagetkan warga Lumajang. Karena pohon beringin yang sudah tua itu menjadi salahsatu ikon Lumajang.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang ketika dikonfirmasi, membenarkan peristiwa tersebut. Saat berita ini dinaikkan, petugas masih mengevakuasi pohon yang tercatat sudah berumur 141 tahun tersebut.

banner 728x90

“Tumbang sekitar pukul 16.15 WIB,” kata Kepala Bidang Pencegahan Kesiapsiagaan dan Logistik BPBD Lumajang, Wawan Hadi Siswoyo pada Memo Timur.

Ia menyampaikan, penyebab pohon tumbang, diduga karena umurnya yang sudah tua. Ditambah ada angin kencang dan hujan deras yang melanda sore itu.

“Penyebabnya faktor angin dan hujan, kemudian usia pohon juga sudah tua,” kata Wawan.

Lanjutnya, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lumajang mengatasi peristiwa ini. Diharapkan penanganan selesai dilakukan pada hari ini.

“Mudah-mudahan hari ini penanganan diselesaikan,” ujarnya. Ia menambahkan, tidak ada korban dalam peristiwa ini.

Dari catatan yang ada, pohon beringin tersebut ada sejak zaman penjajahan Belanda tepatnya pada tahun 1.880. Sebelum tumbang, kondisi pohon tersebut sempat mendapat sorotan, karena terlihat kering dan daunnya tak lagi rimbun. (fit)

banner 728x90

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.