Polisi Periksa Perempuan Pemilik Warung dekat Lokasi Gisel Dilecehkan

by -
KBO Satreskrim Polres Jember Iptu Solekhan Arif

Jember, Motim-Polisi meminta keterangan seorang perempuan terkait viralnya video ‘Gisel’ dilecehkan pria di emperan toko di Jember. Perempuan yang dimintai keterangan itu merupakan pemilik warung yang lokasinya dekat lokasi terjadinya pelecehan.

“Dia ini yang diduga tahu kejadian dalam video asusila tersebut. Dia juga pemilik warung di seberang jalan lokasi kejadian perilaku asusila itu,” kata KBO Satreskrim Polres Jember Iptu Solekhan Arif, Kamis (28/1).

banner 728x90

Rekaman video itu, lanjut Arif, juga diunggah di akun Facebook pemilik warung itu. Namun pengakuan pemilik warung ini, unggahan itu merupakan kiriman dari orang lain.

“Kami sudah mintai keterangan terkait penyebaran video tindakan asusila yang ada di akun Facebooknya. Tetapi dari pengakuannya, bukan yang menyebarluaskan. Akan tetapi yang bersangkutan hanya mendapat kiriman dari orang lain,” terang Arif.

Saat ini polisi terus melakukan serangkaian penyelidikan. Polres Jember berkoordinasi dengan Polsek Puger agar kasus ini segera terungkap.

Mengenai status pemilik warung, saat ini masih sebagai saksi. Polisi belum menetapkan tersangka dari kasus video yang viral itu.

“Kami berkoordinasi dengan Polsek setempat untuk mencari penyebar video itu. Untuk yang kami amankan, (pemilik warung) berinisial LE dan statusnya (masih) sebagai saksi, bukan tersangka. Profesinya wiraswasta pemilik warung yang tahu kejadian dalam video itu,” pungkas Arif.

banner 728x90

No More Posts Available.

No more pages to load.