Jember, Motim-Mobil Toyota Avanza putih berplat P 1410 KL mengalami kecelakaan tunggal di sekitar Jalan Gajah Mada, Kelurahan Kaliwates, Kecamatan Kaliwates, sekitar pukul 13.30 WIB, Rabu (25/8/2021).
Kendaraan roda empat yang dikendarai Felik Rudianto (63) menabrak pembatas jalan tepat di seberang jalan rumah dinas Wakil Bupati Jember Muhammad Balya Firjaun Barlaman.
Menurut keterangan penjual mangga tidak jauh dari lokasi kejadian, Hadi (36), saat itu pengemudi mobil berkendara seorang diri. Pria warga Jalan Wahid Hasyim, Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates itu, melaju dari arah barat ke timur.
“Melajunya cukup kencang, pastinya berapa kecepatannya tidak tahu. Mengambil sisi kanan jalan. Katanya sih dari Mangli arah mau pulang ke pusat kota, atau dari barat ke timur,” ujar Hadi saat dikonfirmasi sejumlah wartawan di lokasi kejadian.
Saat melaju itu, lanjut Hadi, pengemudi mobil avanza putih yang belakangan diketahui juga pensiunan dokter di salah satu rumah sakit Jember itu. Mengendarai mobil dan tiba-tiba oleng ke kanan.
“Nah kemudian menabrak pembatas jalan bagian ujung itu. Karena dulu kan (di lokasi kejadian) adalah persimpangan jalan yang sekarang ditutup pagar besi, karena ada perubahan jalan,” katanya.
Saat menabrak pembatas jalan itu mobil sampai terpelanting dan terguling beberapa kali.
“Seperti kejadian di film fast furious itu. Nabrak dan sampai hancur pembatas jalan itu. Mobil itupun terguling sampai 3 kali. Bahkan posisi mobil hadapnya sampai berbalik arah ke barat. Padahal kan mestinya menghadap ke timur moncong mobilnya, karena melaju dari barat,” ucapnya.
Namun meskipun mengalami kecelakaan, lanjut pria warga Jalan KH. Siddiq, Kecamatan Kaliwates itu, korban beruntung tidak sampai mengalami luka parah.
“Mobilnya saja yang (rusak) parah. Bemper bagian bodi dan lampu depannya hancur sampai copot juga rusak. Ban mobil sebelah kanan pecah. Bodi mobil bagian atas, kaca-kaca samping, dan belakang juga retak juga pecah,” ulasnya.
“Alhamdulillah korbannya yang nyopir sekilas terlihat hanya luka ringan. Tapi gak apa-apa. Beruntung itu. Tapi karena khawatir kenapa-kenapa tadi dibawa ke rumah sakit. Sama mobil atau ambulans tadi lupa saya. Karena tadi banyak orang dan fokus lihat kondisi mobilnya,” imbuh Hadi.
Hadi juga menambahkan, diduga pengemudi mobil saat kejadian mengantuk.
“Karena nyetir sendirian dan juga tampak sepuh (tua, red). Mungkin ngantuk. Pensiunan dokter kok dia, katanya warga GNI sini,” ujarnya.
Pantauan di lokasi kejadian, dari kejadian kecelakaan mobil itu. Diketahui banyak bagian bodi mobil yang rusak. Bahkan bagian dasbor mobil hancur, juga sempat berserakan di jalan.
Sesaat setelah kejadian, warga setempat dan pedagang kaki lima tidak jauh dari lokasi tampak memberikan bantuan. Mengeluarkan korban dari mobil yang dikendarainya.
Mobil avanza nahas itu juga sempat dipinggirkan ke bahu jalan dengan didorong sejumlah warga. Agar tidak menyebabkan kemacetan jalan.
Karena di lokasi kejadian banyak melintas kendaraan dan musibah itu terjadi saat jam istirahat kantor.
Tidak lama mobil derek dari Unit Lakalantas Polres Jember datang ke lokasi kejadian untuk memberikan bantuan.
“Mobilnya terus diderek sama polisi. Dibawa ke polres katanya tadi,” tandasnya.
Terpisah menurut Kasatlantas Polres Jember AKP Jimmy Heriyanto Manurung melalui Kanit Laka Satlantas Ipda Kukun Waluwi Hasanudin menyampaikan, terkait kejadian kecelakaan mobil tersebut anggota unit laka mendatangi lokasi dengan kendaraan truk derek.
“Kita membantu untuk membawa dan memindahkan mobil tersebut ke unit laka. Untuk kejadian kecelakaan itu adalah laka tunggal. Tidak ada korban (luka parah/meninggal). Tapi tadi dibawa ke rumah sakit untuk perawatan saja,” ujarnya.