Seekor ikan lele dengan dua mulut dan bergambar garuda di kepala, ditemukan warga Dusun Pulorejo, Desa Menampu, Kecamatan Gumukmas. Kendati memiliki dua mulut, lele itu tak ada masalah dengan cara makan.
“Nggak ada masalah, tetap mau kalau dikasih makan,” kata pemilik lele, Pak Firda alias Sunari, Minggu (14/2).
Sunari mengaku sempat khawatir lele yang dia temukan di rawa belakang rumahnya itu mengalami kesulitan makan. Sebab kondisi lele yang memiliki dua mulut.
“Sempat khawatir juga. Jangan – jangan dia nanti kesulitan dengan cara makan,” aku pria ini.
“Tapi setelah tadi pagi saya kasih makan, ternyata mau,” sambungnya.
Sunari memberi makan lele dengan butiran konsentrat. Lele itu memakan butiran konsentrat lebih sering menggunakan mulut bagian atas.
“Lebih banyak makan dengan mulut yang atas. Tapj tadi saya sempat lihat bagian bawah juga masuk konsentratnya,” terang Sunari.
Oleh Sunari, lele itu ditempatkan di air dalam toples. Dia berniat memelihara ikan itu meski ada yang sempat menawar dengan harga yang cukup tinggi.
“Setelah kemarin ada yang nawar Rp 500 ribu, tadi ada lagi yang mau beli dengan harga Rp 1,5 juta. Tapi tidak saya kasih. Saya berniat memeliharanya sendiri,” tandasnya.