Jember, Motim – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Jember, memanfaatkan keramaian untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal ini dianggap efektif karena dengan situasi yang ramai, antusiasme masyarakat terutama yang membutuhkan pelayanan Adminduk menjadi lebih tinggi.
Kali ini, Mobil Pelayanan Keliling Sadar Adminduk (J-MONALISA) milik Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jember hadir di acara Car Free Day (CFD), Minggu (22/05/2022).
Mobil yang terparkir di depan Gedung Pemkab Jember ini mulai melayani dari pukul 06.00 – 10.00 WIB dengan kuota tak terbatas.
Warga Jember yang tidak sempat mengurus Adminduk pada hari kerja dapat menggunakan pelayanan gratis ini setiap hari Minggu di acara Car Free Day.
Dalam kesempatan tersebut Kepala Disdukcapil Isnaini Dwi Susanti melalui Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk Dra. Ani Setyaningsih, M.Si., mengatakan, layanan mobil itu untuk mempermudah warga.
“Kami harap dengan adanya mobil pelayanan keliling ini dapat mempermudah warga Kota Jember dalam mengurus adminduk,” jelasnya di sela-sela memberikan layanan.
Ani Setyaningsih menerangkan, fungsi mobil keliling Disdukcapil Jember sama seperti di Kantor Disdukcapil, antara lain:
1. Pelayanan KTP-el
2. Perekaman KTP-el
3. Pelayanan Kartu Keluarga
4. Pelayanan Akta Kelahiran
5. Pelayanan Akta Kematian
6. Pelayanan Kartu Identitas Anak.
Saat mobil pelayanan itu datang, masyarakat pun berdatangan dan silih berganti meminta untuk dilayani. Namun sayangnya, masyarakat yang lain harus bersabar karena memang kuota pelayanan Adminduk tersebut terbatas. (sp)